CARA MEMBUAT TABLE DI WORD
Cara membuat tabel di microsoft word 2007
Pertama kita akan pelajari cara membuat tabel dengan ms word. Silahkan bagi yang mau praktek sekalian saja dibuka dulu software Microsoft word di komputer anda. Kebetulan komputer saya software office masih 2007, jadi kita akan belajar cara membuat tabel di microsoft word 2007
- Pertama silahkan jalankan ms word di komputer anda
- Setelah anda masuk pada lembar kerja word, klik “insert” pada menu toolbar yang ada di atas lembar kerja anda. Kemudian klik di opsi “table”
- Lihat menu yang keluar setelah anda mengeklik “table” , itu adalah menu yang disuguhkan office 2007 untuk fasilitas membuat tabel. Anda dapat memilih beberapa menu yang ada di situ. Berikut penjelasan masing – masing menunya.
- Pertama lihatlah kotak – kotak yang banyak di bagian atas. Arahkan kursor anda disana maka akan terbentuk tabel sesuai dengan langkah kursor anda. Lihat gambar di bawah ini. Saya mengarahkan kursor ke arah kanan 4 kotak dan ke bawah 3 kotak.
- Dibagian atas otomaatis tertulis (4 x 3 table), dan pada lembar kerja, tabel langsung terbentuk sesuai dengan jumlah kotak yang kita sorot dengan kursor.
Selanjutnya menu “insert table...” yang ada di bawah kotak – kotak. Ini juga berfungsi untuk menginsert table namun dengan beberapa opsi pengaturan.
Ketika anda mengklik di “instert table ...” maka akan keluar kotak dialog yang berisi beberapa opsi table yang bisa kita seting.
Anda dapat memasukan berapa jumlah kolom dan baris pada tabel yang akan anda buat. “Number of columns” untuk mengisi jumlah kolom, sedangkan “Number of rows” untuk memasukan jumlah baris. Setelah itu kemudian klik “Ok” maka tabel akan terbuat sesuai dengan apa yang kita inputkan.
Selanjutnya disana masih ada menu Draw table, Excel spreadsheet dan Quick tables. Kita langsung saja masuk ke menu quick table. Karena dua menu sebelumnya biasanya jarang kita gunakan. Mungkin kita akan membahasnya di lain kesempatan.
Klik di menu “Quick tables” maka akan muncul disebelah kanan berbagai macam format table yang siap anda gunakan. Tamplate ini telah distering sedemikian rupa sehingga kita tidak lagi mengaturnya untuk menyesuaikan dengan kontent kita.





hahahha
BalasHapus